5 Tips Memilih Perusahaan IT Untuk Kebutuhan Bisnis

  • Home
  • News
  • 5 Tips Memilih Perusahaan IT Untuk Kebutuhan Bisnis
5 Tips Memilih Perusahaan IT Untuk Kebutuhan Bisnis

Bidang bisnis terus mengalami perkembangan dan kemajuan dari masa ke masa. Penggunaan teknologi yang semakin gencar di terapkan mencari salah satu ciri bahwa saat ini apa pun produk atau jasa yang Anda tawarkan akan tetap membutuhkan teknologi sebagai penunjangnya. Namun, sangat di sayangkan masih banyak yang mengabaikan hal ini, terbukti beberapa pemilik usaha tidak mempertimbangkan hal secara matang pada saat memilih perusahaan IT untuk kebutuhan bisnis yang akan di jalankan.

Pada kesempatan kali ini kita akan mengupas tuntas segala sesuatu yang perlu di perhatikan pada saat hendak memilih partner di bidang Information Technology untuk memajukan bidang usaha yang Anda punya.

Lebih baik mempersiapkan diri dengan membaca banyak referensi daripada langsung memilih tanpa mempertimbangkan segala konsekuensinya. Mari kita simak baik-baik beberapa hal yang bisa di cek sebelum bekerjasama dengan partner IT.

1. Legalitasnya Sudah Jelas dan Resmi

Tidak peduli semahir apapun suatu pihak yang berkecimpung di bidang IT, kalau legalitasnya saja belum terpenuhi maka sebaiknya di hindari. Karena menyangkut tentang keamanan dan proteksi data. Anda harus memilih perusahaan yang sudah terdaftar secara resmi, dan mempunyai identitas yang jelas.

Jangan salah, menggunakan perangkat teknologi seperti IoT ini sistemnya terintergrasi dengan satu sistem. Apabila Anda tidak memperhitungkan kredibilitas partner yang sudah di ajak bekerjasama maka, data dan informasi Anda bisa saja bocor oleh pihak yang tidak bertanggungjawab.

Pastikan untuk mengecek perizianan dari penyedia solusi bisnis berbasis teknologi di era digital seperti sekarang ini. Apabila memungkinkan, datang langsung saja ke kantornya.

2. Produk yang Lengkap

IoT dan perangkat teknologi lainnya itu ada banyak sekali macamnya. Mungkin masing-masing bisnis mempunyai kebutuhan yang berbeda, jadi perlu ada penyesuaian. Sebagai contoh, untuk perusahaan ekspesdisi, mungkin sebaiknya mempertimbangkan untuk menginstall alat pendeteksi kecelakaan.

Sehingga jika terjadi sesuatu yang tidak di inginkan pada saat melakukan ekspedisi di jalur darat, maka pihak pusat bisa segera mengirimkan bantuan dengan segera. Tentu itu hanya salah satu dari sekian banyaknya produk IoT.

Untuk bidang penjualan jasa dan lainnya memprioritaskan sistem komunikasi yang tertata sepertinya jauh lebih penting, mengingat bisnis yang di jalankan tidak melakukan tatap muka langsung atau mengirimkan barang ke lokasi yang berbeda.

Anda perlu cek langsung katalog produk yang di sediakan oleh perusahaan IT, sebagai simpulan semakin lengkap layanan yang mereka sediakan tentu lebih bagus karena ini akan memudahkan Anda jika ingin menggunakan lebih dari satu produk dalam bidang bisnis atau penjualan.

3. Menyediakan Demo dan Trial

Jangan langsung deal, pikirkan terlebih dahulu untuk mengetahui bagaimana cara kerja produk yang akan di beli. Untuk memastikan apakah layanan tersebut benar-benar dapat memberikan pengaruh yang positif terhadap produktivitas bisnis Anda. Hal ini bisa Anda dapatkan dengan menggunakan layanan trial Iot dan demonstrasi produk.

Ya, perusahaan akan mempresentasikan perangkat yang akan di beli, sehingga Anda bisa lebih memahami langsung penerapannya. Meskipun terbilang cukup rumit, namun Anda sendiri tidak perlu menyiapkan apapun, cukup perhatikan saja informasi dan penggunaan IoT tersebut secara langsung, nantinya pemesan juga mendapatkan kesempatan untuk mengaplikasikannya di lingkungan bisnis untuk lebih memberikan kepastian apakah layanan tersebut sesuai atau tidak.

4. Menjamin Keamanan Data dan Privasi Klien

Sistem keamanan pasti mempunyai celah, namun setidaknya Anda harus memastikan penyedia produk IT yang di pilih mampu memberikan proteksi terhadap data-data pelanggan. Karena ini sistemnya berkaitan dengan kepentingan jangka panjang di masa mendatang, sebaiknya jangan abaikan hal ini jika Anda ingin bisnis berjalan dengan aman saat menggunakan teknologi canggih dan mutakhir terbaru.

Secara umum, masing-masing perusahaan pasti mempunyai komitmen tersendiri, disinilah Anda harus lebih teliti. Pastikan mereka mempunyai jaminan terhadap keamanan data selama menggunakan perangkat-perangkat IoT yang di pasang oleh tim tenaga ahli di bidang IT.

5. Menyediakan Konsultasi Secara Gratis

Simpel, sepele dan banyak yang mengabaikan. Komunikasi yang baik antara pebisnis dan perusahaan IT adalah hal terakhir yang semestinya kalian perhatikan juga. Pastikan layanan yang Anda pilih ini menyediakan konsultasi langsung bersama tim yang sudah mahir di bidangnya masing-masing. Sehingga Anda bisa mendapatkan informasi yang di butuhkan dan tidak salah dalam membeli suatu layanan IT. Jangan sampai salah membeli produk, Anda perlu mempertimbangkan skala prioritas jenis IoT seperti apa yang sebaiknya di terapkan.

Apabila Anda ingin mendapatkan kualitas layanan terbaik dari tim IT, maka Anda bisa menghubungi PTDigital Prime Telco. Kami siap membantu Anda untuk menyediakan solusi IoT, penjualan software resmi, penerapan sistem CRM dan kebutuhan yang menyangkut seputar teknologi. Dapatkan penawaran terbaik sekarang juga, Hubungi kami!