Mendengar kata cloud call center, apakah Anda sudah memahaminya? Jika belum Anda perlu ketahui bahwa cloud call center adalah layanan aplikasi call center berbasis cloud di Indonesia. Dengan penggunaan konsep Saas atau software as a service, kini Kami menghadirkan layanan yang jauh lebih simple dan fleksibel. Adapun layanan tersebut di lengkapi dengan fitur-fitur yang memang di perlukan untuk memberikan kepuasan kepada pelanggan. Baik itu interaksi melalui telepon, ataupun melalui website yang di kunjungi oleh customer.
Di dalam aplikasi call center tersebut, terdapat banyak fitur-fitur yang dapat membantu menjaga kualitas call center, di antaranya :
- Akses agen masuk dan keluar berdasarkan antrian
- Adanya panggilan kembali atau call back secara otomatis. Sehingga customer tidak perlu lagi menunggu waktu lama dalam antrian.
- Supervisor dapat mendengar percakapan secara langsung, tanpa diketahui oleh agent maupun oleh penelpon.
- Pelatihan agent baru selama panggilan berlangsung dengan fungsi supervisor berbicara hanya dengan agent, tanpa di ketahui oleh penelpon.
- Melakukan komunikasi melalui chat, voice, ataupun video langsung dari situs web Anda.
Selain itu, terdapat pula fitur integrasi CRM dari sisi server atau server side integration. Ini memungkinkan agar integrasi dengan CRM Anda dengan Restful API dan beberapa CRM yang popular, sudah di siapkan dengan modul integrasinya. Seperti Zendesk, Salesforce, Office 365, Microsoft Dynamic dan lain-lain.
Dari sisi supervisor terdapat pula dashboard yang dapat melihat data secara realtime aktivitas agent. Baik itu secara summary (dashboard) ataupun secara detail (switchboard).
Kebutuhan Cloud Call Center di Indonesia
Di Indonesia, kebutuhan akan contact center lebih dari sekedar tentang telepon yang di penuhi dengan aplikasi omni channel. Seperti facebook, whatsapp, twitter, CRM yang salah satunya di provide freshdesk. Tetapi, cloud call center justru telah menyediakan integrasi yang di konfigurasi secara mudah melalui server side. Integrasi ini berupa :
- Call popup : nomor panggilan akan di cocokkan dengan database CRM untuk kemudian di tampilkan di layar Agent,
- Call Journaling : mencatat secara otomatis setiap panggilan keluar, panggilan masuk dan status panggilan ke dalam histori panggilan di CRM, Serta click to call untuk panggilan langsung melalui CRM.
Melihat dari integrasi di atas, maka dapat di simpulkan bahwa cloud call center memang begitu di perlukan untuk perusahaan di Indonesia. Terlebih di masa pandemic covid 19 seperti sekarang, ketika pekerjaan hanya bisa di lakukan dari jarak jauh. Dengan adanya cloud computing atau komputasi awan maka pekerjaan akan menjadi lebih mudah. Anda hanya perlu memasang aplikasi ini untuk memudahkan Anda.
Memilih Layanan Cloud Call Center Paling Tepat Untuk Perusahaan
Setiap perusahaan atau bisnis sudah pasti memiliki kebutuhan berbeda-beda dalam penerapan cloud sesuai kebutuhan bisnis mereka. Anda perlu ketahui, ada tiga jenis model penerapan cloud yaitu :.
- Pertama, Cloud publik merupakan penyedia cloud yang dialihdayakan dan dapat diakses oleh banyak perusahan. Terutama melalui internet dengan model pay per use atau bayar sesuai penggunaan.
- Cloud pribadi merupakan cloud yang di miliki oleh satu bisnis dan dapat di hosting secara eksternal. Atau di kelola sendiri dengan lingkungan yang lebih terkontrol dan akses khusus ke sumber daya TI. Pada cloud pribadi ini biasanya harganya lebih mahal, akan tetapi menawarkan tingkat keamanan dan penyesuaian lebih tingi untuk bisnis yang besar.
- Cloud gabungan atau hybrid merupakan gabungan dari manfaat cloud pribadi dan cloud public. Model ini menyesuaikan dengan kebutuhan dari bisnis tertentu.
Mempertimbangkan hal tersebut dan kebutuhan dari masing-masing usaha, maka sebaiknya sebelum mengadopsi cloud, Anda perlu memilih yang sesuai. Agar lebih mudah dalam memilih pastikan Anda memperhatikan hal berikut :
Langkah Pertama
Perusahaan perlu menetapkan tujuan dan menjabarkan rencana untuk jangka panjang. Berdasarkan tujuan dan rencana tesebut, maka perusahaan dapat menentukan anggaran dan menilai kesiapan mereka. Terutaa bagi perusahaan yang berada di departemen IT untuk memastikan penerapan cloud yang tepat.
Langkah Kedua
Perusahaan juga perlu mempelajari siapa penyedia layanan cloud call center dan apa yang mereka tawarkan. Karena keamanan sangat penting, pilihlah yang bersertifikat resmi seperti primetelco.
PrimeTelco Call dan Omni-Channel Contact Center telah resmi terdaftar di KEMENKOMINFO Nomor 000240.01/DJAI.PSE/03/2021 sebagai Penyelengara Sistem Elektronik (PSE) di sektor Teknologi dan Komunikasi. Ini adalah bukti komitmen dan keseriusan kami sebagai penyedia solusi Cloud Call dan Omni-Channel Contact Center di Indonesia agar komunikasi anda dengan seluruh pelanggan anda dapat berjalan dengan lancar, aman dan nyaman.
Langkah Ketiga
Terakhir, perusahaan Anda perlu memutuskan model dan layanan cloud yang sesuai untuk kebutuhan Anda. Pilih yang paling tepat berdasarkan dengan kebutuhan dan kelancaran yang ingin Anda peroleh. Anda bisa konsultasikan langsung kepada pihak penyedia layanan cloud call center.
Itulah tips untuk memilih cloud call center yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Agar tidak salah memilih, lebih baik Anda pula mengkonsultasikan kepada penyedia layanan cloud call center yaitu Kami. Konsultasikan segera sekarang !